Sambut Ramadhan, Babinsa Bersama Warga Bersihkan Tempat Pemakaman

    Sambut Ramadhan, Babinsa Bersama Warga Bersihkan Tempat Pemakaman

    SUMENEP - Babinsa Koramil 0827/01 Kota Serka Yuliono bersama Warga melaksanakan kerja bakti pembersihan tempat Pemakaman Umum di Desa Pabian Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep. Sabtu (2/4/2022).

    Kegiatan kerja bakti pembersihan tempat Pemakaman Desa tersebut, selain agar terlihat rapi dan bersih juga dalam rangka persiapan datangnya bulan suci ramadan yang akan di laksanakan pada minggu 3 April 2022. Sedangkan sasaran kerja bakti yang dilakukan adalah, pembersihan semak semak, rumput liar serta sampah di sekitar area Makam.

    Kegiatan Kerja bakti yang dilakukan Babinsa bersama warga, selain memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan, juga sebagai wahana memupuk tali silaturahmi sesama masarakat. Tujuan bersih makam supaya masyarakat yang melintasi makam terkesan Bersih dan rapi tidak menimbulkan rasa takut karena gelapnya makam, " terang Serka Yuliono.

    Serka Yuliono menyampaikan, "Kegiatan kerja bakti yang dilakukan Babinsa di wilayah Binaan, sebagai implementasi dari Binter, hal itu sudah menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD. Kebersamaan dengan seluruh komponen Masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan harus tetap dijaga bersama, disamping itu kegiatan tersebut merupakan hal positif yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat gotong royong, " jelasnya. 

    "Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat akan lebih peduli tentang pentingnya kerja bhakti Gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga tradisi kearifan lokal, " ucapnya.

    SUMENEP
    YUDIK

    YUDIK

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Puasa Ramadhan, Babinsa Koramil Gapura...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0827/Sumenep Jalin Silaturahmi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Polri Dirikan Dapur Lapangan dan Gelar Trauma Healing untuk Korban Kebakaran di Kebon Kosong
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani

    Ikuti Kami